Reihana – Aryodhia Resmi Dapatkan Nomor Urut 1, Siap Wujudkan ‘Bandar Lampung Berbinar’ di Pilkada 2024

(TK), Bandar Lampung—  Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bandar Lampung, Reihana dan Aryodhia Febriansyah, resmi mendapatkan nomor urut 1 dalam pengundian nomor yang dilaksanakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bandar Lampung pada Senin malam (23/9/2024).

Dalam pernyataannya, Reihana mengungkapkan harapannya kepada masyarakat Bandar Lampung untuk memberikan dukungan dan doa restu dalam ajang Pilkada 2024. “Saya dan Mas Yodi sangat berharap restu dari masyarakat Bandar Lampung untuk melangkah maju dalam Pilkada. Kami juga berharap rahmat dan bimbingan dari Allah SWT agar proses ini dapat kami jalani dengan baik,” ujarnya.

Reihana menjelaskan bahwa pada Pilkada yang akan digelar pada 27 November 2024, ia bersama Aryodhia mengusung visi “Bandar Lampung Berbinar”. Ia berharap agar penyelenggaraan Pilkada dapat berlangsung dengan damai, adil, dan jujur. “Kami ingin Pilkada yang damai, nyaman, dan transparan. Tagline kami adalah ‘Bandar Lampung Berbinar,’ yang mencerminkan tekad kami untuk membawa Bandar Lampung menjadi kota metropolitan yang maju, kompetitif, indah, serta akuntabel dan religius,” tambahnya.

Terkait nomor urut yang diperoleh, Reihana menyampaikan bahwa dirinya dan Aryodhia tidak memiliki preferensi khusus. “Kami menyerahkan hasil ini sepenuhnya kepada Allah SWT. Mendapatkan nomor urut 1 adalah berkah yang harus kami syukuri. Ini adalah langkah awal kami dalam panggung politik, dan tentu saja dalam setiap kompetisi, semua pihak pasti menginginkan posisi teratas,” ujarnya.

Lebih lanjut, Reihana menegaskan bahwa program utamanya adalah peningkatan sektor kesehatan masyarakat Bandar Lampung. “Prioritas utama kami adalah memastikan kesehatan masyarakat. Kesehatan adalah fondasi penting, karena tanpa kesehatan, masyarakat tidak dapat berpikir dan berkarya dengan optimal,” tuturnya.

Sebagai mantan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung selama 14 tahun, Reihana menekankan komitmennya dalam sektor kesehatan. “Jika kami terpilih, kesehatan akan menjadi salah satu fokus utama. Dengan latar belakang saya di bidang kesehatan, kami siap mengatasi berbagai tantangan, termasuk penyakit menular seperti DBD, serta masalah stunting yang memerlukan perhatian khusus,” jelasnya.

(RED)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *