(TK), Tulang Bawang— Gerakan politik yang dilakukan tokoh senior Amin Fauzi AT bukan hanya dengan mensosialisasikan pasangan Winarti – Reynata ke kalangan masyarakat kebanyakan di Kabupaten Tulang Bawang (Tuba).
Secara khusus Selasa (8/10/2024) kemarin, ia juga terlibat diskusi serius dengan Ketua Gerindra yang juga Ketua DPRD Tuba, Aliasan, di kediamannya. Amin Fauzi AT yang mewakili keluarga besar Arsyad Temenggung dan Achyar Temenggung, tampak saling bertukar informasi dengan tokoh partai pengusung Win-Nata itu. Turut hadir dalam pertemuan penuh suasana kekeluargaan tersebut beberapa tokoh masyarakat setempat.
Pada kesempatan silaturahmi ini, Amin Fauzi menyatakan terima kasih dan penghargaan atas kepercayaan Partai Gerindra mengusung pasangan Win – Nata dalam perhelatan politik pilkada 2024 ini. Ia optimis, seluruh perangkat partai besutan Prabowo Subianto itu akan bekerja keras guna memenangkan pasangan Win – Nata pada pencoblosan 27 November mendatang.
“Selain berterimakasih, kedatangan saya juga untuk mendengarkan masukan dan saran dari Ketua Partai Gerindra dan tokoh lainnya guna memenangkan Winarti-Nata pada pilkada 2024 ini,” kata Amin Fauzi AT mengenai silaturahmi politiknya tersebut.
Sementara Ketua DPRD Kabupaten Tulang Bawang yang juga Ketua Partai Gerindra juga menyatakan terima kasih atas kedatangan Amin Fauzi AT sebagai perwakilan keluarga besar Arsyad Temenggung dan Achyar Temenggung untuk berkordinasi dan menanyakan perkembangan gerakan sosialisasi pasangan Win-Nata.
“Kalau keluarga juga nggak mau kalah pasangan Win-Nata di pilkada Kabupaten Tulang Bawang 2024, apalagi kami yang tugaskan partai untuk memenangkan Winarti-Nata jadi bupati dan wakil bupati. Jadi, sinkronisasi gerakan politik ini sudah benar dan harus benar-benar diwujudkan secara nyata di lapangan,” ucap Aliasan.
Ditegaskan oleh Ketua Gerindra Tuba, bahwa pihaknya telah siap, baik dari mesin partai maupun relawan yang ada di setiap TPS untuk memenangkan pilkada mendatang.
“Kami mentargetkan kemenangan yang sempurna, yaitu menang dalam pilpres, menang dalam pileg, dan kini saatnya kembali berjuang untuk memenangi pilkada,” tegas Aliasan sambil menambahkan, jajaran kader Partai Gerindra berikut relawan selama ini terus bekerja di lapangan untuk meyakinkan masyarakat bahwa pasangan yang tepat untuk memimpin Tuba kedepan adalah pasangan Win-Nata.
(RED)