Menu

Mode Gelap
Penguatan Layanan Kesehatan: Lapas Narkotika Kelas IIA Bandar Lampung dan RS Graha Husada Tandatangani Perjanjian Kerja Sama FKIP Unila dan Dinas Pendidikan Provinsi Lampung Jalin Kerja Sama untuk Meningkatkan Kualitas Pendidikan Gubernur Lampung Ajak Sinergi Sektor Jasa Keuangan dalam Buka Puasa Bersama: Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah yang Berkelanjutan Gubernur Lampung Lantik Pj. Sekretaris Daerah: Harapan Baru untuk Masyarakat Lampung yang Sejahtera Buka Puasa Bersama dan Santunan Anak Yatim: Siloam Hospitals Purwakarta Rayakan Ramadan dengan Komitmen Kesehatan Kapolres Lampung Timur Pimpin Latihan Pra Operasi Ketupat Krakatau 2025: Siapkan Kesiapsiagaan untuk Mudik Aman di Idul Fitri

Lampung

Polda Lampung Distribusikan Sembako kepada Korban Banjir dan Mahasiswa

badge-check


					Polda Lampung Distribusikan Sembako kepada Korban Banjir dan Mahasiswa Perbesar

(TK),LAMPUNG— Sebanyak 4.500 paket sembako disalurkan Polda Lampung dan Polres/ta jajaran dalam rangka menyambut bulan Suci Ramadhan 2025 Masehi/1446 Hijriah, Kamis (27/2/2025).

Ribuan paket sembako terdiri dari beras 5 Kg, gula 1 Kg, minyak goreng 1 liter, dan mie instan 10 bungkus ini dilepas langsung oleh Kapolda Lampung, Irjen Pol Helmy Santika usai melaksanakan dialog virtual bersama Kapolri di Aula Presisi Mapolda Lampung, Kamis (27/2/2025).

Kapolda Helmy mengatakan, kegiatan pembagian paket sembako ini dilaksanakan kepolisian daerah setempat dengan menggandeng elemen mahasiswa, aliansi BEM, hingga Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP).

“Hari ini Polri melaksanakan kegiatan ini secara serentak, termasuk di Polda Lampung menyiapkan 4.500 paket sembako, dimana kegiatan ini tentunya dilakukan dalam menyambut bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah,” ujarnya saat menyampaikan arahan.

Helmy melanjutkan sekaligus mengharapkan, kolaborasi mengajak elemen mahasiswa dan OKP Cipayung Plus ini diharapkan kian memperkuat dan menjaga sinergitas yang sudah terjalin bersama kepolisian daerah di Lampung.

Selain di Polda Lampung, kegiatan pembagian sembako menyambut bulan Ramadan di tahun ini juga digelar serentak di oleh masing-masing 15 Polres/ta dan Polsek jajarannya.

Dalam pelaksanaannya, pendistribusian paket sembako ini kepolisian turut melibatkan sebanyak 75 mahasiswa gabungan dari berbagai perguruan tinggi.

“Kegiatan semacam ini harus terus ditingkatkan, dan perlu ditegaskan, langkah ini bukan merupakan pengkondisian atas kegiatan-kegiatan mahasiswa,” tegasnya.

Helmy menyebutkan, ribuan paket sembako ini bakal menyasar mahasiswa hingga masyarakat berada di sekitar lingkungan kampus yang membutuhkan.

Termasuk, para masyarakat korban terdampak banjir semisal di wilayah Tanjung Senang dan Way Halim, Bandar Lampung yang juga akan segera menyambut bulan suci Ramadhan.

“Silahkan menyampaikan aspirasi dengan kegiatan aksi demonstrasi, tapi kegiatan bhakti sosial juga merupakan kegiatan ibadah guna membantu sesama masyarakat yang membutuhkan,” kata jenderal bintang dua tersebut. (*)

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Menembus Isolasi: Ketika Pratin(Kepala Desa) Bandar Dalam Harus Ditandu 6 Jam Demi Hak untuk Sehat

18 April 2025 - 16:20 WIB

“Polres Mesuji Kunjungi Kepala Desa Pasca Penembakan Warga di Areal Perkebunan”

18 April 2025 - 15:58 WIB

“Mantan Bupati Lampung Timur Ditangkap sebagai Tersangka Korupsi Proyek Pembangunan Gerbang Rumah Jabatan”

18 April 2025 - 09:32 WIB

“Pemprov Lampung Luncurkan Samsat Digital Drive Thru untuk Tingkatkan Pelayanan Pajak Kendaraan”

18 April 2025 - 09:10 WIB

“Pemprov Lampung Luncurkan Program Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor dari 1 Mei hingga 31 Juli 2025”

18 April 2025 - 09:03 WIB

Trending di Bandar Lampung

You cannot copy content of this page